PMI BATANG ADAKAN MUKERKAB TAHUN 2015

BATANG, Tepat pada tanggal 21 Februari 2015 PMI Kabupaten Batang melaksanakan Musyawarah Kerja PMI Kabupaten Batang tahun 2015. Sebagaimana diketahui bahwa Musyawarah Kerja Kabupaten yan g diadakan secara rutin dalams ekali dalam setahun ini merupakan suatu mekanisme organisasi sebagaimana yang diamanatkan dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PMI yang secara tekhnisdiaturdalamPeraturanOrganisasi PMI Nomor : 007/PO/PP.PMI/I/2011 tentang                                                             Perencanaan, pelaporan dan Evalusasi. 

Musyawarah Kerja Kabupaten Tahun 2015, yang dihadiri oleh Pengurus PMI Kabupaten Batang, Relawan (unsur Pembina dan Korps Sukarela) PMI kabupaten Batang dan Pengurus PMI Kecamatan se-Kabupaten Batang ,dimaksudkan untuk mengevaluasihasil Pelaksanaan Kerja Pengurus PMI Kabupaten BatangTahun 2014, Membahas Rencana Program KerjaTahun 2015 dan Membahas hal-hal penting lainnya yang diperlukan untuk mendukung kegiatan PMI 

Dalam laporannya Ketua Pengurus PMI Kabupaten Batang, mengatakan ; bahwa dalam rangka menggali dukungan partisipasi masyarakat melalui Bulan Dana PMI Tahun 2014, PMI Kabupaten Batang mendapatkan ranking urutan ke 3 (tiga) Se-Jawa Tengah dalam prosentase kenaikan dari perolehan Tahun lalu yaitu 57% dan memperoleh penghargaan dari Pengurus PMI ProvinsiJawa Tengah berupa seperangkat Komputer.

Kegiatan dalam rangka meningkatkan kemampuan sumber daya manusia melalui Pelatihan karyawan dan relawan, penugasan-penugasan Pengurus, Karyawan dan Relawan ; pemenuhan sarana prasarana penanganan bencana secara bertahap ; mau pun penggalian sumber-sumber dana masyarakat melalui Bulan Dana PMI dan bantuan dana hibah Pemerintah Kabupaten Batang dan melakukan sosialisasi kegiatan PMI melalui media massa/ elekrtonik.

Kegiatan MUKERKAB Tahun 2015 PMI Kabupaten Batang ini di dibuka secara resmi oleh Sekretaris Dewan Kehormatan PMI Kabupaten Batang Bp .SUKARDI,S.Pd, mewakili Ketua Dewan Kehormatan yang berhalangan hadir. Dalam sambutannya mengatakan bahwa Partisipas dan kepedulian organisasi masyarakat serta lembaga Pemerintah terhadap aksi-aksi kemanusiaan saat ini menunjukkan trend yang semakin meningkat, lebih-lebih dengan telah terbentuknya BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Batang yang merupakan organisasi Pemerintah yang mempunyai tugas pokok melakukan langkah-langkah koordinasi penanggulangan bencana.

Mencermati perkembangan tersebut dan menempatkan PMI dalam perannya sebagai supporting system BPBD Kabupaten Batang dalam penanganan Penanggulangan Bencana khusunya dibidang Kepalangmerahan sudah barang tentu seluruh jajaran PMI Kabupaten Batang menyambut baik. ( iqbal - tingtong )
 

Comments